TrandSatu I Dewan Pimpinan Wilayah Jawa Tengah Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI) mengadakan pertemuan bersama para aktivis sosial, jurnalis, dan relawan se-Jawa Tengah di kediaman Ketua DPW PWDPI Jateng, Tofan Triadi, di Dusun Bletukan, Kali Negoro, Mertoyudan, Magelang.
Pertemuan ini bertujuan untuk silaturahmi, evaluasi, dan pembahasan program kerja PWDPI Jateng untuk periode 2025-2030. Acara dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan “Indonesia Raya” dan Mars PWDPI.
Dalam sambutannya, Tofan Triadi mengungkapkan rasa bangganya atas semangat para peserta yang hadir meski di tengah cuaca hujan. “Terima kasih kepada rekan-rekan jurnalis, aktivis, dan relawan se-Jateng yang tetap hadir. Ini menjadi ajang silaturahmi dan evaluasi bersama,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan pentingnya pemahaman terhadap tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sebagai pendamping dan kontrol publik. Pertemuan ini membahas isu-isu sosial yang belum terakomodasi, seperti pelayanan kesehatan melalui Jaminan Kesehatan Nasional (KIS), kasus ijazah siswa yang ditahan sekolah akibat tunggakan biaya, serta pelayanan sosial lainnya.
Acara diakhiri Pemotongan tumpeng oleh ketua PWDPI Jateng Tofan Triadi Acara ditutup dengan doa lalu dilanjutkan makan bersama dan sesi foto bersama. pertemuan ini mempererat hubungan antara pegiat sosial untuk memperjuangkan hak masyarakat jawa tengah.