Home / Berita

Sabtu, 18 Januari 2025 - 07:10 WIB

Jabar Bergerak Bagikan 500 Kacamata Gratis

TrandSatu I  Dengan melaksanakan dan membantu anak yang memiliki gangguan pada mata & mengedukasi siswa untuk tidak bermain handphone berlebihan, setidaknya bisa menyebabkan gangguan pada mata terutama anak anak.

Kali ini Jabar Bergerak (Jaber) Kabupaten Ciamis berkolaborasi dengan Rumah Sakit Dadi Keluarga (RSDK) menggelar program Mataku Jendelaku dengan menyiapkan 500 buah kacamata dari Lion Group, membagikan kacamata gratis di Stikes Muhammadiyah dan Cisadap.

Dalam kegiatan Jabar bergerak tersebut melibatkan dengan menggandeng Koramil 1301 Ciamis untuk melakukan cek kondisi mata dan pembagian kacamata gratis di SDN 01 Karangampel Baregbeg Ciamis, Jum’at (17/01/2024).

Agus Irpan Wijaya ketua Jabar bergerak kepada awak media mengatakan, cek kondisi mata dan pembagian kacamata gratis ini merupakan program pusat dan sudah berjalan dengan sangat baik.

Baca Juga  Serah Terima Jabatan Kapolda Banten: Sinergi dan Harapan Baru

“Program Mataku Jendelaku ini menyediakan 500 kacamata gratis dari Lion Group dengan tujuan untuk membantu anak SD dan SMP yang memiliki gangguan pada mata dan mengedukasi kepada siswa untuk tidak bermain handphone berlebihan,” katanya seraya mengakui, program ini langsung diberi oleh pusat untuk ketiga kalinya.

“Insya Allah minggu depan kami bergerak di Sukamantri. Selain cek kondisi mata dan kacamata gratis, Agus juga mengedukasi kepada para siswa siswi SD dan SMP agar memperhatikan kesehatan mata. Jangan sampai para anak-anak terganggu matanya karena keseringan bermain HP, jadi kita mengedukasi agar penyakit mata tercegah sejak dini,” kata Agus.

Baca Juga  AHY Paparkan Peran Kementerian ATR/BPN di Konferensi UNAIR

Pihaknya berharap, program ini dapat terus berjalan dan kolaborasi antara Jaber dengan yang lainnya terus terjaga dan menghasilkan kegiatan yang positif.
Danramil 1301 Ciamis, Mayor Dedi Suhendi mengapresiasi program cek kondisi mata dan kacamata gratis dari Jaber yang sangat luar biasa.

“Dengan adanya program ini sangat membantu kami sekali, bisa meminimalisir gangguan mata pada anak agar matanya tetap sehat, dan mereka juga diberi edukasi tidak boleh bermain HP berlebihan,” pungkasnya.

(Lili Romli)

Share :

Baca Juga

Berita

Polres Taput Lakukan Pengawasan Rutin Secara Berkala, Tingkat Pengecekan Personil Pemegang Senpi Dinas

Berita

Setelah Ikut HPN Riau 2025, Delegasi PWI Cilegon Mampir ke Rumah Makan Cuik, Sebelum Balik Ke Provinsi Banten

Berita

Komite Kemitraan Chandra Asri Sukses Gelar One Day Futsal Tournament, GPK FC Berhasil Raih Juara Pertama

Berita

Puncak Peringatan HPN 2025 di Riau, Menkomdigi: Momen Merayakan Keberanian, Integritas, dan Semangat Juang
Demo Mahasiswa di Tangerang Ricuh

Berita

Demo Mahasiswa di Tangerang Ricuh, Tuntut Respons Bupati

Berita

Kebakaran di Kementerian ATR/BPN Tak Ganggu Layanan Pertanahan

Berita

PWI Kota Cilegon On The Way Menuju HPN 2025 Riau :Rasakan Tol Gratis di Jambi

Berita

Ribuan HPN Riau 2025, Delegasi PWI Menyimpan Jejak Rumah Singgah Tuan Kadi Pekanbaru Dimoment Durian Party