Home / Berita

Minggu, 26 Januari 2025 - 15:06 WIB

PWI Banten Akan Kembali Gelar KLW, Segini Kuotanya

TrandSatu I Persatuan Wartawan Indonesia(PWI) Banten akan menggelar Karya Latih Wartawan(KLW) yang berlangsung pada tanggal 29 Januari 2025 di Kantor PWI Banten, Ciceri, Kota Serang. Rencannya, kegiatan KLW itu akan diikuti oleh 30 wartawan se Banten.

Ketua PWI Banten, Rian Nopandra mengatakan, Karya Latih Wartawan(KLW) merupakan salah satu syarat untuk menjadi anggota PWI. Kemudian KLW juga bertujuan untuk meningkatkan kompetensi wartawan dan kaderisasi organisasi, karena itu kata Rian, dilatarbelakangi banyaknya pemintaan dari wartawan berbagai daerah di Banten yang ingin masuk PWI, maka pihaknya menggelar KLW.

“Kita menggelar KLW nanti tanggal 29 Januari 2025 di Kantor PWI Banten. KLW ini di gelar untuk meningkatkan profesionalisme wartawan, serta banyaknya permintaan dari PWI Kabupaten/Kota yang ingin masuk ke PWI, maka sebagai salah satu syarat ya harus mengikuti KLW, ”kata Rian Nopandra, Sabtu(25/01/2025).

Baca Juga  Ahmad Fauzi Chan: HPN PWI Dihadiri Presiden RI

Kata Rian, pihaknya mengapersiasi keinginan dari wartawan di Banten yang meminta agar PWI kembali menggelar KLW. Padahal baru sekitar dua bulan yang lalu pihaknya menggelar acara serupa dan diikuti oleh 33 peserta.

Berbagai materi nanti akan diberikan kepada para peserta KLW, diantaranya kode etik jurnalistik, undang undang pokok pers, kode prilaku wartawan dan pengetahuan terkait organisasi PWI. Menurut Rian, pelaksanaan kegiatannya nanti peserta akan diberikan pengetahuan oleh berbagai narasumber berkompeten yang berasal dari kalangan internal PWI Banten yang memiliki kapasitas mumpuni.

Baca Juga  Ribuan HPN Riau 2025, Delegasi PWI Menyimpan Jejak Rumah Singgah Tuan Kadi Pekanbaru Dimoment Durian Party

“Baru dua bulan lalu kita mengadakan KLW, kami tentu merasa bangga karena banyak permintaan dari calon anggota. Untuk itu dalam acara KLW nanti kita akan hadirkan narasumber terbaik yang ada di PWI Banten,”kata Rian lagi.

Sekertaris PWI Banten, Fahdi Khalid menambahkan, pada acara KLW nanti akan diikuti oleh perwakilan dari masing masing PWI Kabupaten/Kota di Banten, semisal Tangerang, Lebak, Pandeglang, Serang dan Cilegon. Saat ini kata Fahdi, yang sudah mendaftar sekitar 18 orang wartawan.

“Insya Allah diikuti oleh perwakilan dari Kabupaten/Kota di Banten, saat ini saja sudah ada 18 orang yang mendaftar,”kata Fahdi

Share :

Baca Juga

Berita

Polres Taput Lakukan Pengawasan Rutin Secara Berkala, Tingkat Pengecekan Personil Pemegang Senpi Dinas

Berita

Setelah Ikut HPN Riau 2025, Delegasi PWI Cilegon Mampir ke Rumah Makan Cuik, Sebelum Balik Ke Provinsi Banten

Berita

Komite Kemitraan Chandra Asri Sukses Gelar One Day Futsal Tournament, GPK FC Berhasil Raih Juara Pertama

Berita

Puncak Peringatan HPN 2025 di Riau, Menkomdigi: Momen Merayakan Keberanian, Integritas, dan Semangat Juang
Demo Mahasiswa di Tangerang Ricuh

Berita

Demo Mahasiswa di Tangerang Ricuh, Tuntut Respons Bupati

Berita

Kebakaran di Kementerian ATR/BPN Tak Ganggu Layanan Pertanahan

Berita

PWI Kota Cilegon On The Way Menuju HPN 2025 Riau :Rasakan Tol Gratis di Jambi

Berita

Ribuan HPN Riau 2025, Delegasi PWI Menyimpan Jejak Rumah Singgah Tuan Kadi Pekanbaru Dimoment Durian Party